Swarasultra.com, Kendari - Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka memimpin Upacara Peringatan Sumpah Pemuda ke-97 di Halaman Kantor Gubernur Sultra, Selasa (28/10/2025).
Gubernur Sultra Andi Sumangerukka memimpin upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 97 di halaman kantor Gubernur. (Foto dok Pemprov Sultra)
Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 di Sulawesi Tenggara menjadi momentum refleksi mendalam mengenai peran generasi muda di tengah tantangan zaman.
Gubernur Sultra, Andi Sumangerukka, menegaskan bahwa tugas pemuda saat ini telah mengalami transformasi, namun semangat kebangsaan harus tetap membara. Ia menekankan bahwa perjuangan saat ini tidak lagi menggunakan senjata fisik, melainkan modal intelektual dan moral.
“Sumpah Pemuda, hari ini tugas kita berbeda, kita tidak lagi mengangkat bambu runcing, tapi angkat ilmu, kerja keras, dan kejujuran. Namun semangatnya tetap sama, Indonesia harus berdiri tegak, Indonesia tidak boleh kalah,” ungkap Andi Sumangerukka dalam amanatnya.
Ia mengakui bahwa generasi muda saat ini hidup di zaman yang penuh gejolak. Meskipun dunia bergerak cepat dan tantangannya berat, ia meminta pemuda untuk tidak pernah gentar. Kekuatan sejati bangsa terletak pada karakter mulia generasi penerus di seluruh pelosok negeri.
“Kita hidup di zaman yang berat, dunia bergerak cepat namun kita tidak boleh takut. Di setiap kampung, kota masih ada anak muda Indonesia yang jujur, tangguh, dan berani, itulah kekuatan bangsa kita,” tegasnya.
Andi Sumangerukka juga menyerukan pentingnya menumbuhkan patriotisme yang konkret. “Kita butuh pemuda yang patriot, yang mencintai tanah air dengan nyata, yang tetap berdiri walau badai datang,” ujarnya.
Mengutip pesan dari Presiden, Gubernur memberikan motivasi kepada pemuda Sultra. “Seperti kata Pak Presiden, jangan takut bermimpi besar, jangan takut gagal. Kalian adalah penentu masa depan berikutnya,” tegasnya.
Menutup sambutannya, ia mengajak seluruh hadirin untuk menjaga kobaran semangat Sumpah Pemuda. “Mari kita jaga api perjuangan ini, mari kita buktikan bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang besar,” tutup Gubernur Sultra. (*)
› Gubernur Sultra
› Hari Sumpah Pemuda
› Pemerintahan
› Pemprov Sultra
› Sultra
Gubernur Sultra Sebut Pemuda Penentu Sejarah di Peringati Hari Sumpah Pemuda ke 97
Gubernur Sultra Sebut Pemuda Penentu Sejarah di Peringati Hari Sumpah Pemuda ke 97

Redaksi SwaraSultra.com
ADD BANNER HERE
Komentar
Redaksi Swarasultra.com


